Sambut HUT RI ke 77, SMP 2 Pangkajene Gelar Pagelaran Budaya Seni

    Sambut HUT RI ke 77, SMP 2 Pangkajene Gelar Pagelaran Budaya Seni
    SMP 2 Pangkajene Kabupaten Pangkep gelar pagelaran seni budaya Sambut HUT Proklamasi RI ke 77

    PANGKEP - Kepala SMP 2 Pangkajene Kabupaten Pangkep Drs Mappiasse MSI, saat dihubungi di ruang kerjanya Rabu (16/8/2022) mengatakan bahwa SMP 2 Pangkajene menyambut ramai peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-77.

    Dikatakan Mappiasse bahwa para guru berpakaian  budaya termasuk baju bodo dengan melakukan pagelaran seni budaya.

    Sementara para siswa juga menampilkan aktifitas mereka sesuai bakat dan cita cita mereka.

    " Ada yang berpakaian baju tentara, ada pakaian polisi, ada juga Pramuka, juga pakaian dokter dan lainnya" ujarnya

    Semua ini dilakukan untuk memeriahkan dan menyambut HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-77,  

    Dia menjelaskan bahwa semua kegiatan yang ditampilkan para siswa termasuk di perlombakan dan sekolah yang siapkan hadiah.

    Selain itu Mappiasse juga melakukan perlombaan kebersihan kelas, serta penataan kreasi mereka masing masing dikelas yang di bina oleh wali kelasnya.

    Menurutnya bahwa dengan kegiatan tersebut nampak para siswa semangat dan memunculkan kreasi dan bakat mereka di hari peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 77 ini. ( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Sehari Puncak HUT Proklamasi Kemerdekaan...

    Artikel Berikutnya

    Sambut HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-77,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya

    Tags