Pangkep Raih Penghargaan Kategori Sangat Inovatif dari Kemendagri

    Pangkep Raih Penghargaan Kategori Sangat Inovatif dari Kemendagri
    Bupati Pangkep H Muhammad Yusran Lalogau SP, MSi

    PANGKEP - - Innovative Government Award(IGA) 2021, yang digelar oleh Kementerian dalam negeri(Kemendagri) Republik Indonesia(RI), Pemerintah kabupaten Pangkep kembali meraih penghargaan.

    Penghargaan diserahkan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kepada bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau(MYL) melalui virtual meeting, Rabu(29/12/21).

    Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah(Balitbanda) Pangkep Risnawati Sakkirang, usai mendampingi bupati menerima penghargaan. Mengatakan, Pangkep mendapat penghargaan kategori daerah sangat innovatif.

    Penghargaan kategori daerah sangat innovatif ini, merupakan penghargaan yang diraih dua tahun berturut-turut. 

    "Pangkep terpilih dari 37 kabupaten se-Indonesia dengan kategori sangat innovatif, "katanya.

    Kedepan lanjutnya, Pemkab Pangkep menargerkan meraih penghargaan satu tingkat lebih, yaitu ketagori Terinovatif.

    "Mudah-mudahan, di kemepimpinan bupati MYL kita bisa raih kategori Terinovatif. Karena misi beliu memperluas inovasi. Mudah-mudahan kita bisa mencapai kategori terinovatif, "tambahnya.

    IGA ini dilaksanakan setiap tahun oleh Kemendagri dalam memotivasi daerah, dalam menciptakan inovasi. Khususnya dalam pelayanan publik, tana kelola pemerintahan dan inovasi lainnya.( Herman Djide, )

    PANGKEP SULSEL
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Pangkep Muhammad Yusran Saksi Pelantikan...

    Artikel Berikutnya

    Pengamanan Malam Tahun Baru, Kapolda Sulsel...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Kapolres Pelabuhan Makassar Pimpin Sertijab dan Kenal Pamit Pejabat Utama, Momen Penuh Harapan dan Semangat Baru
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional

    Tags