Mantan Bupati Pangkep, Brigjen (Purn) Andi Baso Amirullah, Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 1 MYL- ARA

    Mantan Bupati Pangkep, Brigjen (Purn) Andi Baso Amirullah, Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 1 MYL- ARA
    Mantan Bupati Pangkep, Brigjen (Purn) Andi Baso Amirullah, Nyatakan Dukungan untuk Paslon Nomor Urut 1 MYL- ARA

    PANGKEP – Bupati Pangkep, Periode 1994 - 1999, Brigadir Jenderal (Purn) H. Andi Baso Amirullah, secara terbuka menyatakan dukungannya kepada pasangan calon (paslon) nomor urut 1, DR. H. Muhammad Yusran Lalogau, SP, M.Si., dan Drs. H. Abdul Rahman Assagaf, M.Kom., ( MYL-ARA) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pangkep 2024.

    Dukungan ini telah di sampaikan di sekian tempat dalam acara kampanye tatap muka, termasuk saat melakukan orasi dihadapan ratusan masyarakat Bontoa dan kampung Coppeng - Coppeng Kecamatan Labakkang Kabupaten Pangkep Minggu (27/10/2024)

    Andi Baso Amirullah menyampaikan keyakinannya bahwa pasangan Yusran Lalogau dan Abdul Rahman Assagaf (MYL-ARA ) akan mampu melanjutkan visi dan misi pembangunan Kabupaten Pangkep dengan baik.

    Menurutnya, Yusran dan Rahman memiliki rekam jejak yang sangat kuat dan pengalaman yang mumpuni dalam memimpin serta mengelola daerah. “Mereka adalah sosok yang mampu melanjutkan program-program pro-rakyat yang selama ini telah bangun, ” ujar Andi Baso.

    Dukungan ini dinilai cukup strategis, mengingat Andi Baso Amirullah memiliki basis massa yang solid dan pengaruh besar di Pangkep. Dukungan dari mantan bupati yang juga seorang pensiunan jenderal ini diharapkan dapat meningkatkan elektabilitas pasangan Yusran Lalogau dan Rahman Assagaf di mata masyarakat. Masyarakat menyambut hangat dukungan ini dan berharap adanya kesinambungan kepemimpinan yang lebih progresif dan merakyat.

    Pasangan DR H Muhammad Yusran Lalogau dan Abdul Rahman Assagaf sendiri menyambut baik dukungan tersebut. Dalam kesempatan itu, Yusran mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Andi Baso dan menegaskan komitmennya untuk meneruskan program-program pembangunan yang berkelanjutan di berbagai sektor. “Kami akan bekerja keras untuk memastikan Pangkep semakin maju, inklusif, dan sejahtera. Dukungan dari beliau (Andi Baso) semakin menambah motivasi kami, ” ungkap Yusran.

    Dukungan Andi Baso Amirullah dianggap sebagai bentuk kepercayaan terhadap kemampuan pasangan calon nomor urut 1 untuk membangun Pangkep ke arah yang lebih baik. Dengan dukungan ini, masyarakat berharap agar pasangan Yusran dan Rahman dapat membawa perubahan positif dan meningkatkan kesejahteraan seluruh warga Kabupaten Pangkep ( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    PT Semen Tonasa Dukung Pengembangan UMKM...

    Artikel Berikutnya

    Kapolda Sulsel Pimpin Press Release Pengungkapan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Paslon MYL-ARA Disambut Meriah di Tompo Bulu, Warga Bukit Bulusaraung Nyatakan Dukungan Penuh
    Berbagi Aspirasi dan Solusi warga Polsek Liukang Tangaya Lakukan Jumat Curhat
    Babinsa Kuala Kencana Bantu Warganya Mengolah Sagu
    Hendri Kampai: CDN Ajaib, Misi Kilat Informasi dari Pusat ke Pelosok Negeri
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024

    Tags