TONDONG TALLASA - Kapolsek Tondong Tallasa Polres Pangkep Iptu Jurnadi Ingatkan warga yang bermukim di lereng lereng gunung untuk senantiasa menjaga hutan utamanya soal kebakaran di musim kemarau ini.
" Saya sudah perintahkan Bhabinkamtibmas di setiap desa untuk selalu gelar patroli diwilayah binaan dengan mengingatkan warganya agar bersama sama jaga hutan dari kebakaran" ujarnya saat dihubungi Jum'at (23/6/2023) lewat telp selulernya.
Sementara itu Nhabinkamtibmas desa Bonto Birao Bripka Muh. Ridwan, S.H. laksanakan sambang ke rumah bapak ketua RT 15 Sukriadi di kampung Barone dusun Birao desa Bonto Birao.
" Kami sudah ingatkan beberapa tokoh masyarakat agar bersama - sama jaga hutan dari kebakaran di musim kemarau ini" ujarnya.
Selain itu juga mengajak warga dilingkupnya untuk mensukseskan pesta demokrasi Pemilihan Umum di tahun 2024 mendatang di mana didalamnya para warga dapat saling menghargai menghormati ketika terjadi beda pilihan baik perorangan maupun partai serta bersama - sama menjauhi hoax dan ujaran kebencian baik lisan maupun di media sosial
Serta diingatkan untuk waspada bahaya kebakaran baik di rumah hutan lahan ketika membakar sesuatu wajib memastikan api padam sebelum meninggalkan tempat tersebut agar api tidak menjalar ke tempat lainnya sehingga menyebabkan kebakaran yang dapat merugikan kita semua arus listrik yang ada di rumah agar lebih diperhatikan keamanannya kabel telanjang segera ditutupi baik pipa dan bahan lainnya
Sebagai ketua RT dapat terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat merespon laporan warga terus meningkatkan gotong royong antar sesama warga di kampung Barone dan diingatkan sebagai mana atensi pimpinan tentang TPPO ( Tindak Pidana Perdagangan Orang ) dihimbau bagi warga yang ingin menjadi tenaga kerja indonesia agar melalui jalur resmi serta tindak pidana pencurian penipuan dapat kita waspadai bersama
Bapak kapolsek Tondong Tallasa *IPTU Junardi, S.H* mengatakan bhabinkamtibmas agar selalu memberikan himbauan kamtibmas demi terjaganya sitkamtibmas yang aman kondusif salah satu tujuannya yakni mewujudkan Pemilu aman lancar serta mengingatkan bahaya kebakaran maupun tindak pidana lainnya yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain ( Herman Djide)